Jika ada program di Mac yang Anda tidak ingin untuk diketahui orang lain tanpa seizin Anda karena mengandung informasi rahasia, atau hanya karena Anda ingin orang lain menghormati privasi Anda, gunakan aplikasi Cisdem AppCrypt.
Dengan alat ini, Anda dapat menambahkan kata sandi sederhana saat sebuah program dibuka. Yang perlu Anda lakukan adalah memilih kata sandi yang umum untuk AppCrypt, lalu memilih program mana yang ingin diblokir sehingga tidak ada yang dapat sembarangan mengaksesnya.
Dengan demikian, berbekal sebuah kata sandi, Anda diberikan opsi untuk membatasi akses ke peralatan seperti peramban web, aplikasi obrolan favorit, atau gim yang menonjolkan kekerasan atau tidak pantas untuk anggota keluarga di bawah umur, atau program-program yang terpasang pada komputer kerja Anda, misalnya.
Cara penggunaan Cisdem AppCrypt bervariasi, namun cara memasang dan menjalankan aplikasi ini sangat mudah. Hanya dalam beberapa menit, Anda dapat meningkatkan pengaturan privasi Mac dengan cara yang sangat mudah.
Komentar
Belum ada opini mengenai Cisdem AppCrypt. Jadilah yang pertama! Komentar